Kamis, 27 November 2008

BELAJAR MENYABLON PCB ( Screen Printing)

Sudah lama ingin belajar menyablon untuk membuat PCB.. karena setelah berhasil membuat PCB dengan alat bantu kertas bekas kalender ternyata cukup capek juga kalau harus membuat PCB dalam jumlah yang banyak.

pcb


Meskipun telah membeli buku tentang Sablon dan mempraktekkannya tetapi belum juga berhasil.. dan beruntung saya mendapat kesempatan belajar menyablon dengan seorang Guru Elektronika di Pekanbaru.

Latihan menyablon bertempat di Workshop YD5USA.

Bahan yang diperlukan antara lain sebagai berikut :

  1. Screen T150 + Rakel

  2. screen Emulsion 188 *

  3. Stencil Remover New 3 *

  4. Multi Solvent M3 (Pengencer)

  5. Tinta Sablon

  6. Busa / Spon

  7. Kaca bening

  8. Kain Majun

  9. PCB

  10. Air Bersih + Semprotan Burung/Bunga.

  11. Hair Dryer

  12. Meja Sablon + perlengkapanya

  13. Sinar Matahari atau Lampu TL



Note : * Produk SUPER XOL atau ULANO







Screen dipakai sebagai Media untuk menyalurkan Tinta Sablon ke target yang disablon.
Ukuran screen terdiri dari bermacam-macam jenis. Salah satunya yang saya pakai untuk pembuatan PCB ini adalah 150T.
Screen Frame
Pict by www.alatsablon.com

Emulsion
Foto diatas adalah Screen Emulsion bergungsi sebagai pelapisan Screen dalam pembuatan Afdruk.



Stencil Remover ini dipakai untuk membersihkan Screen yang telah terpakai sebelumnya.

    Cara Pemakaian :
  1. Dianjurkan menggunakan sarung tangan dari bahan karet.

  2. Ambil secukupnya kira2 1 sendok Teh dan gosokkan pada bagian screen yang masih terdapat Emulsion yg telah keras lalu sambil disiram air hingga bersih.

  3. Semakin lama Screen bekas pakai, biasanya akan semakin sulit untuk membersihkan.

  4. Biasakan setelah selesai menyablon langsung bersihkan.

  5. Screen akan tampak bersih jika diterawang dengan cahaya tidak terdapat bercak2 / noda Tinta maupun Emulsion.

Stencil Remover





Pengencer Multi Solvent M3 dipakai bersama-sama dengan Stencill Remover untuk memudahkan membersihkan sisa Tinta bekas menyablon.

    Cara Pemakaian :
  1. Siramkan sedikit demi sedikit ke bagian Screen yang terdapat sisa Tinta, sambil digosok dengan tangan.

  2. Pengencer ini aromanya cukup kuat, saran saya gunakan masker jika Anda tidak ingin Mual2l dibuatnya.







Langkah awal adalah mem- persiapkan Screen. Karena screen yang dipakai disini bukan material baru dan memang sengaja.. sekalian saya ingin menunjukkan cara membersihkannya.

Caranya :

Siram Screen dengan air campur sabun colek… gosok pelan2.. lalu tambahkan Stencil Remover.. gosok kembali hingga bersih.
Bila masih terdapat cat bekas sablon siram dengan Pengencer.

"Anjuran Pak Guru harus meng- gunakan sarung tangan lho… tapi kenapa Pak Guru tidak mau pakai sarung tangan ? mungkin karena cincinnya itu kali ya.." ??
Pembersihan Screen

Berikutnya adalah mempersiapkan gambar/film contoh disini adalah design PCB yang telah di print pada kertas biasa, lalu gunting secukupnya.

Film pcb
Memoles kertas print-out pcb dengan Minyak Goreng

Gambar yg telah di Print diatas kertas biasa.. lalu diolesi dengan Minyak Goreng pada sisi yang tidak terdapat Tinta / Toner.

Q : Lho koq pakai minyak goreng seh….?
A : Minyak Goreng ini berfungsi agar kertas menjadi transparan Nak…
lihat aja tuh kertas yang belum terolesi minyak… tembus ndak..? Ndak kan…?

Q : Kalau begitu pakai kertas Kalkir kan bisa pak Guru..?
A : Ya pasti bisa…!! Cuma harganya mahal..

Menurut Pak Guru, hasilnya akan lebih baik jika menggunakan kertas kalkir atau lebih baik lagi menggunakan Slide/Film Transparan yang biasa dipakai untuk OHP.

Screen sudah siap, lalu kertas print-out PCB juga sudah siap, selanjutnya adalah mempersiapkan bahan untuk membuat Film.





Menuang Hardener

Screen Emulsion
Emulsion dan Hardener

Tetesan Katalis (Hardener)

Tuangkan Screen Emulsion (warna hijau) secukupnya.. kira2 1 sendok makan, lalu tambahkan cairan pengeras / hardener (warna merah) +/- 2 s/d 3 tetes. Cairan hardener adalah bawaan dari Screen Emulsion ( 1 paket/kardus terdiri dari Emulsion & Hardener 1:1 ).
Jika Emulsion dan Hardener sekaligus dicampur seluruhnya, maka masa efektifnya +/- 1 bulan, lebih dari itu biasanya akan rusak / mengeras. Kecuali akan dipakai dalam waktu hitungan hari.
Cara penyimpanannya harus pada tempat yang cukup gelap dan akan lebih awet jika disimpat di tempat yang dingin.





Mix Emulsion Emulsion dan Hardener diaduk sampai tercampur merata.

PERHATIAN..!!
Selama proses ini berlangsung, sebaiknya hindari cahaya matahari secara langsung / sinar UV. Akan lebih baik jika dikerjakan dalam ruangan yang "sedikit" agak gelap.


Tahapan berikutnya adalah melapisi Screen dengan campuran tersebut diatas dengan cara meletakkan campuran secara vertikal seukuran tinggi PCB (lebihkan sedikit).
Kemudian ratakan dengan bantuan Rakel, jika ketebalan sudah cukup merata lakukan hal yang sama pada sisi disebaliknya.





Emulsion Meratakan campuran Emulsion dan Hardener dengan Rakel.

PERHATIAN..!!
Selama proses ini berlangsung, sebaiknya hindari cahaya matahari secara langsung / sinar UV. Akan lebih baik jika dikerjakan dalam ruangan yang "sedikit" agak gelap.






Pengeringan Emulsion Mengeringkan Emulsion dengan Hair Dryer, biasanya membutuhkan waktu +/- 2 menit.

PERHATIAN..!!
Selama proses ini berlangsung, sebaiknya hindari cahaya matahari secara langsung / sinar UV. Akan lebih baik jika dikerjakan dalam ruangan yang "sedikit" agak gelap.


Setelah dirasa sudah kering, langkah selanjutnya adalah menempatkan gambar pcb yang telah dipoles dengan minyak goreng.
Posisi gambar yang terdapat Tinta / Toner menghadap ke Screen kemudian di tindih dengan kaca.

Screen

Penempatan Film


Gambar PCB tertempel pada Screen dan terdindih dengan Kaca, selanjutnya memulai untuk "menjemur".
Usahakan posisi Kaca menghadap ke Matahari setegak mungkin 90 derajat.
Waktu yang diperlukan untuk “menjemur” +/- sekitar 10 detik. Jika cuaca agak mendung / tertutup awan.. biasanya sampai 20 s/d 40 detik.
Semakin sering Anda mencoba dengan kondisi cuaca yang bervariasi maka semakin mengerti perkiraan waktu yang diperlukan.
Bila cuacanya sangat mendung atau malam hari, Anda dapat memanfaatkan Lampu TL dengan jarak 10 s/d 15 cm. Waktu yang diperlukan dengan bantuan Lampu TL sekitar 5 menit.

Photobucket

Kang Isur yang Ganteng sedang mengarahkan Screen ke Matahari..


Yang perlu diperhatikan selama proses penjemuran, posisi gambar tidak boleh bergeser sedikitpun, karena hal ini akan mempengaruhi hasil akhirnya nanti.

Saat Kang Isur menjemur screen,.. kebetulan cuaca di kota Pekanbaru sedang mendung… waktu itu hitungannya sekitar 40 detik. Setelah dirasa cukup, segera lakukan pencucian dengan air.





Water Sprayer

Pict by : http://www.ohgizmo.com/
Agar lebih mudah, gunakan semprotan air yang biasanya dipakai untuk mandiin burung atau menyiram bunga anggrek milik ibu atau bisa juga memanfaatkan bekas semprotan pelicin pakaian.

Hasilnya akan seperti pada gambar dibawah.

Pelepasan Emulsion
Pencucian / Pelepasan Emulsion


Penutupan Screen
Pemasangan Isolasi untuk menutup bagian yang tidak ingin di Sablon.

Mulai Menyablon
YD5USA serius betul Na...
( disampingnya adalah siswi2 STM yg sedang menyolder "Line Follower" )


Akhirnya terwujud juga membuat PCB dengan cara Sablon... semua ini tentunya berkat Pak Guru yang baik hati ini.





Pak Guru
Pict. by : http://isurganteng.wordpress.com/
Pak Guru bersender disamping FM Transmitter 3000 Watt.
eh.. sejak kapan Pak Guru belajar merokok..???


Catatan :
Hasil Sablon seperti pada Foto diatas, terlihat masih kurang sempurna, hal ini dikarenakan proses pencucian Screen tidak bersih, dan Film yang dipakai dari kertas biasa.



Download


Salam, de yc5nbx es 73

17 komentar:

HOSANA mengatakan...

terimakasih atas posting teknik sablon saya akan praktekan semoga berhasil, krn selama ini saya berangan-angan kapan aku bisa menyablon ke pcb atau logam.trims

Jafar mengatakan...

gimana cara membuat racikan cat buat sablon kaos yang bagus ... ???

MULTIMEDIA mengatakan...

trimakasih postingnya sangat membantu sekali.....

Unknown mengatakan...

Good, ini baru the real tutorial !
Artikel berguna bagi setiap orang yang ingin belajar secara ORTODIDAK.

Salam sukses

marchel mengatakan...

bagus nh postingan. ane cari2 akhirnya ktemu. makasih nh mas..

mas boleh request ga..?
klo boleh, postingin cara buat Line tracer.
trims

yogawienda mengatakan...

Semoga manfaat... :)
Sebaik-baik orang adalah yang bisa memberi manfaat kepada orang lain

arsa07 mengatakan...

Thank's artikelnya ...

Unknown mengatakan...

pak gimana cara ngeblok jalur pcb tapi yang mau di solder tetap alias tidak ke tutup tinta seperti pcb di toko-toko?

YC5NBX mengatakan...

@ Jamal Xhunter
Mungkin yang dimaksud Solder Mask ya..?
Jika cara yang dipilih "manual" seperti cara" diatas maka..

"pertama Anda harus buatkan 1 Film lagi sebagai Soldermask"
Pada saat disablon dengan Cat Tranparant tahan panas, maka bagian pad nantinya tertutup alias tdk terkena cat tadi, sehingga permukaan pad tembaga masih nampak dan mudah untuk disolder.

Pada link ini http://flic.kr/p/ctJ895 adalah contoh gambar solder mask (bagian bawah)
Warna Hitam : Akan "terhindar" dari Cat
Warna Putih : akan tertutup oleh Cat Transparan.

Unknown mengatakan...

kalau mau sablon pcb jenis tinta sablon yang digunakan jenis apa pak?
saya sudah coba tapi waktu di larukan fecl3 jalurnya ikut hilang. saya pake tinta jenis pvc.

Unknown mengatakan...

Terima kasi gan infonya. sangat mmbntu yg slama in saya cari. btw untu knsltasi lbh lnjut, bisa mnghubungi via email atau tlfon g ya ?

kunjungan balik ya : mbah-kong.blogspot.com

Unknown mengatakan...

terima kasih karena artikel ini sangat bagus sekali untuk saya yang awam...
saya mau tanya berapakah harga yang dibutuhkan untuk semua peralatan tersebut?...

MULADI mengatakan...

info yang mantab gan....terimakasih banyak...semoga bermanfaat bagi kita semua....kunjungan dari Http://servicetvku.blogspot.com

Hermawan Wardana mengatakan...

untuk solder mask pcb dengan sablon memakai tinta apa ya pak?
mohon bantuannya

Unknown mengatakan...

Untuk solder mask pcb biar tintanya enggak rusak itu pakai tinta apa ya pak?? Mohon solusinya terima kasih

Preman Mesra mengatakan...

Tinta sablon utk jalur pakek apa gan biar gak rontok waktu kena florid.

De mengatakan...

Tinta pvc dijemur /dipanasin istilah sablonnya di curing,hairdry,hotgun,paling simpel korek gas,jangan langsung dicelupin,waktu perendaman antar pcb hindari gesekan.

Posting Komentar